Suara dari Vokalis/Penyanyi di dalam sebuah Master rekaman lagu/music adalah Track terpenting dari keseluruhan suara di dalam 2 Track Mastered. Musik yang memiliki lirik yang dinyanyikan oleh penyanyi menjadi fokus suara yang paling diperhatikan oleh audiens.
Betapa pentingnya seorang Produser musik dan atau engineer untuk mengelola track vocal dengan baik. Sehingga pengetahuan terhadap perekaman dan mixing vocal menjadi kewajiban.
Banyak platform sosial media, forum, blog dan websites berbagai bahasa yang membagi dan mendiskusikan tentang topik perekaman vocal dan mixing-nya. Namun tidak ada yang membedah lengkap secara keseluruhan. Dan tidak praktis.
Era kini, siapa saja dapat mengakses Youtube Video dan melakukan browsing terhadap berbagai tutorial dan pengetahuan. Dan untuk itu seseorang membutuhkan ‘kata kunci’ (key words) untuk memulai pencarian terhadap apa yang ingin ia ketahui. Jika tidak tepat, maka ia tidak akan memperoleh apa yang ingin dicari. Lagipula, jika dapat ditemukan seseorang harus memiliki bahasa Inggris yang baik. Serta menguasai berbagai istilah dasar dan teknis di dalam audio.
Banyak artikel yang membedah berbagai pengetahuan tentang audio, tehnik dan mixing. Selain tidak lengkap juga bertele – tele dan menghabiskan kata pembuka yang sedemikian panjang. Sedangkan intisari dari artikel begitu pendek. Dan lagipula tidak memberi contoh praktik.
Buku ini kami beri titel ‘Buku Saku’. Yang memiliki arti sebuah buku kecil dan ringkas namun cukup padat. Memberikan dasar – dasar pengetahuan terpenting di dalam melakukan mixing track vocal. Serta berbagai variable terpenting lainnya.
Bukan saja membagikan pengetahuan tentang tehnik mix mendasar. Termasuk pula tehnik lanjutan, tips dan trik yang sedang trend dalam industri musik modern. Di mana mix dan editing terhadap vocal sangat menentukan kontribusinya terhadap musik keseluruhan. Apakah music tersebut ketinggalan zaman atau tidak. Buku ini disertai contoh – contoh aplikasinya terhadap kebutuhan berbagai genre musik modern sekarang ini.
Dengan demikian, buku saku ini bisa menjadi semacam kamus kecil bagi para musisi, produsen musik dan audio engineer. Buku yang dibutuhkan manakala sedang bertugas untuk menghasikan produksi track vocal yang baik dalam deadline yang pendek.
Kami sedikit memberikan bocoran daftar isi Buku Saku Jilid 1 ini :
I. Standard Perekaman Vokal
II. Standard Editing Vokal
III. Standard Mixing Voal
IV. Tips Tambahan Pada Mixing Standard
V. Contoh Praktek Tips Pada Cubase
VI. Tehnik Processing Standard
VII. Kreativitas Dengan FX
VIII. Tehnik Advanced
IX. Tehnik Mix Advanced
X. Tehnik Kreatif Dengan FX
XI. Trik Mixing Advanced
XII. Peningkatan Performa
XIII. Membuat Depth & Wide Vocal
I. Memproduksi Vocal Genre Pop
II. Produksi Vocal Genre EDM
III. Produksi Vocal Genre Dance
IV. Tips Umum untuk Produksi Vokal Modern
V. Langkah Mix Vocal Untuk Mencapai Clarity
VI. Seting Reverb untuk Vocal Clean
VII. Seting Delay Untuk Vocal Clean
VIII. Menggunakan Keseluruhan Seting
IX. Reverb Berbagai Genre Musik
a. Rock
b. Pop
c. Hip Hop/Rap
d. EDM
e. Dance
f. R&B
g. Jazz
h. Classical
i. Country
j. Indie/Alternative
k. Reggae/Dub
l. Folk/Akustik
m. Gospel
n. Blues
o. Metal
p. Ambient
q. Trance
X. Spektrum & Rentang Frekuensi Vokal
XI. Area Frekuensi Kunci Untuk di EQ
XII. Penggunaan EQ Spesifik Untuk Tipe Vocal
XIII. Tips Untuk Praktek
Buku Saku ini dalam penerbitan awal akan dijual dalam format digital. Penerbit memastikan akan sangat bermanfaat bagi anda para musisi, produsen musik dan audio engineer. Karena mudah di pahami, ringkas tapi padat.
Mungkin anda harus merogoh kocek puluhan juta untuk mempelajari hanya tentang merekam dan mixing vokal. Dalam semestar yang panjang di kampus audio engineering. Dan atau menghabiskan berjuta rupiah untuk mengikuti kursus audio. Dan atau membutuhkan waktu yang panjang tanpa batas untuk menelusuri youtube video dan google agar memperoleh pengetahuan ini. Dan tidak juga memecahkan masalah dan membantu anda.
Semoga buku ini dapat menjadi solusi terbaik. Nantikan penerbitan digitalnya.
Terima Kasih.
Tora Swarna Diva
(Penerbit)
댓글